Bukan hanya sekedar memilih parfum yang baik, tetapi juga memilih yang sesuai dengan kebutuhan diri sendiri.
Supaya lebih paham caranya, yuk langsung! Berikut ini ada empat tips menarik yang wajib di coba.
1. Jangan hanya mencium dari botol
Seperti sayur tanpa garam. Rasanya akan hambar. Bagitu juga saat memilih parfum karena hanya mencium aroma dari botolnya saja.
Mencium wangi dari botolnya, alih-alih aroma asli parfum yang akan tercium. Yang ada biasanya malah bau alkohol yang tajam.
Kalaupun ada aromanya, itu hanyalah wangi lapisan teratas yang cepat menguap.
Jadi, cobalah untuk menyemprotkannya ke kulit.
2. Cobalah menyemprotkannya pada kulit
Sudah disinggungkan pada tips sebelumnya, kan? Aplikasikan di bagian pergelangan tangan bagian dalam atau di belakang tangan anda.
Ingat! Bukan pada pakaian. Apalagi malah pada kulit orang lain. Beda kulit, beda rasa. Beda orang, maka berbeda juga reaksinya. Istilah gaulnya, parfum itu punya body language-nya sendiri dengan masing-masing orang.
Jadi,
jangan ragu lagi untuk menyemprotkannya di kulit. Selain untuk melihat
kecocokan wangi yang berealsi dengan kulit, sekalian untuk melihat juga,
apakah akan membuat reaksi iritasi atau tidak pada kulit kalian. Sebab
sekali lagi, kulit setiap orang berbeda-beda.
3. Tunggu dalam rentang waktu 30 hingga 40 menit
Tunggulah dalam rentang waktu 30 hingga 40 menit saat mencoba parfum.
Bukan apa-apa. Biarkan aroma parfum yang dicoba berkembang, hingga sampai pada aroma base note-nya.
Wah, apa lagi itu? Base note ini singkatnya, wangi asli atau wangi paling dasar dari parfum itu sendiri. Dan wangi dasar ini akan muncul beberapa waktu, setelah disemprotkan.
Jadi, jangan terburu-buru, ya. ,
Baca juga Nomor 1. Kapan Waktu Yang Pas Saat Membeli Parfum
4. Menyesuaikan dengan diri sendiri
Sesuaikan dengan diri sendiri. Bukankah, kalau kedapatan punya aroma parfum yang sama, agak bikin kesel? Nah, sesuaikan dengan pembawaan diri yang memang khas dari lahir.
Perhitungkan juga dengan kebutuhan, tempat, usia, dan waktu. Sudah dipercaya sejak lama, parfum dipercaya kalau fungsinya mirip seperti pakaian. Mencerminkan seperti apa orang yang sedang menggunakannya.
Jadi, paling tidak milikilah 2 hingga 3
parfum dengan wangi yang berbeda, sehingga bisa menyesuaikan dengan
waktu dan tempat yang dibutuhkan.
Tentunya empat tips yang telah
disebutkan di atas, hanya sekedar alternatif pikiran untuk membantu
saat memilih parfum. Selain agar lebih mudah, juga agar lebih tepat.
Alih-alih sekedar mengikuti tren, bukankah lebih baik jika juga mempertimbangkan parfum mana yang sesuai dengan kebutuhan dan diri sendiri?
Baca juga 3 Hal Yang Wajib Diketahui Saat Memilih Parfum
Penulis: Ahmat Jha